TUGAS INDIVIDU
SOFTSKILL
“Dampak Sampah
Terhadap Kesehatan Lingkungan”
Disusun oleh :
Ahmad Ramdani
10111446
3KA06
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
Salah satu faktor
yang menyebabkan rusaknya lingkungan hidup yang sampai saat ini masih menjadi
masalah besar bagi bangsa Indonesia adalah faktor pembuangan limbah sampah
plastik. Kantong plastik telah menjadi sampah yang berbahaya dan juga sulit
untuk dikelola. Manusia memang di anugerahi panca indera yang membantu
mendeteksi berbagai hal yang mengancam hidupnya, namun di dalam kehidupan
modern ini muncul berbagai bentuk ancaman yang tidak terdeteksi oleh panca
indera kita, yaitu berbagai jenis racun yang dibuat oleh manusia sendiri.
Lebih dari 75.000 bahan
kimia sintetis telah dibuat oleh manusia dalam beberapa puluh tahunterakhir.
Banyak macam bahan kimia yang tidak berwarna, berasa dan berbau namun
potensiaal menimbulkan bahaya kesehatan. Sebagai besar yang berdampak pada
kesehatan berjangka panjang seperti kanker, kerusakan saraf, gangguan
reproduksi dan lain-lain.
Sifat sintetis yang tidak
berbau dan berwarna akan berdampak pada kesehatan namun lepas dari perhatian
kita. Kita lebih merasakan takut dengan gangguan yang langsung bisa dirasakan
oleh panca indera kita padahal ada bahaya lain yang juga akan mengancam
kesehatan dan jiwa kita namun belum dirasakan saat ini.
Komposisi sampah atau
limbah plastik yang setiap hari nya dibuang oleh setiap rumah tangga adalah
9,3% dari total sampah rumah tangga. Di kota tangerang selatan rata-rata setiap
pabrik menghasilkan satu ton limbah plastik setiap minggunya. Jumlah tersebut
akan terus bertambah karena disebabkan sifat yang dimiliki plastik tidak dapat
membusuk, tidak terurai secara alami, dan tidak dapat menyerap air yang pada
akhirnya menjadi masalah bagi lingkungan.
1.2 Identifikasi
Masalah
Dengan judul makalah
ini “Dampak Sampah Terhadap Kesehatan Lingkungan” berdasarkan pengamatan saya
dapat di identifikasikan sebagai berikut :
1.2.1 Dampak sampah terhadap kesehatan
lingkungan.
1.2.2 Keuntungan dan kerugian sampah
bagi masyarakat.
1.3 Pembatasan
Masalah
Untuk mempermudah
memahami permasalahan, perlu adanya pembatan masalah agar tidak menimpang dari
persoalan pokok.
1.3.1 Penelitian ini membahas masalah
dampak sampah terhadap kesehatan lingkungan.
1.3.2 Penelitian ini membahas
keuntungan dan kerugian sampah bagi masyarakat.
1.4 Rumusan
Masalah
Berdasarkan pada latar
belakang masalah, serta pembatasan masalah maka perumusan masalah dalam
penelitian ini adalah sebagai berikut :
1.4.1 Apakah benar sampah berpengaruh
terhadap kesehatan masyarakat?
1.4.2 Seberapa besar dampak sampah bagi
kehidupan?
1.5 Tujuan
Memberi pengetahuan
tentang pengaruh bahaya sampah kepada masyarakat luas.
1.6 Manfaat
Hasil dari
penelitian ini diharapkan bisa bermanfaat dan menambah pengetahuan untuk semua
kalangan umum tentang dampak bahayanya sampah pada kesehahatan dan dijadikan
sebagai acuan atau bahan referensi penelitian selanjutnya bagi pihak yang
membutuhkan.
BAB II
LANDASAN TEORI
2.1 Pengertian
Sampah
merupakan material sisa yang tidak diinginkan setelah berakhirnya suatu proses.
Sampah didefinisikan oleh manusia menurut derajat keterpakaiannya, dalam
proses-proses alam sebenarnya tidak ada konsep sampah, yang ada hanya
produk-produk yang dihasilkan setelah dan selama proses alam tersebut
berlangsung. Sampah
didefinisikan oleh beberapa ahli berikut :
2.2 Berdasarkan
Teori
Menurut Hiro Tugiman (1989:45) “Dampak merupakan sebuah konsep
pengawasan internal sangat penting, yang dengan mudah dapat diubah menjadi
sesuatu yang dipahami dan ditanggapi secara serius oleh manajemen”.(1)
Sedangkan Menurut Schemel (1976:22)“Dampak adalah tingkat
perusakan terhadap tata-guna tanak lainnya yang ditimbulkan oleh suatu
pemanfaatan lingkungan tertentu”.(2)
Menurut kamus lingkungan (1994:77) “Sampah adalah bahan yang tidak
mempunyai nilai atau tidak berharga untuk digunakan secara biasa atau khusus
dalam produksi atau pemakaian; barang rusak atau cacat selama manufaktur; atau
materi berlebihan atau buangan”.(3)
Menurut (Ecolink:1996:89) “kesehatan adalah keadaan sejahtera
dari badan, jiwa, dan sosial yang memungkinkan setiap orang hidup produktif
secara sosial dan ekonomis”.(4)
Pemeliharaan kesehatan
adalah upaya penaggulangan dan pencegahan gangguan kesehatan yang memerlukan
pemeriksaan, pengobatan dan/atau perawatan termasuk kehamilan dan persalinan.
2.3 Hipotesis
Hasil sementara menunjukan bahwa :
2.3.1 Adanya
hubungan polusi sampah dengan kesehatan masyarakat.
2.3.2 Kesehatan
masyarakat bergantung pada diri sendiri.
______________
1.Tugiman,Hiro.1989.“Pengertian dampak
lingkungan”.CV.Liberty.Jakarta.Hal.45
2.Schemel.1976.“Pengertian lingkungan”.Pusat studi lingkungan
hidup.Jakarta.Hal.22
3.Kamus
Lingkungan.1994.PT.Gramedia.Jakarta.Hal.77
4.Ecolink.1996.“Kesehatan Lingkungan.PT.Gramedia.Jakarta.Hal.89
BAB III
METODOLOGI PENELITIAN
3.1 Tempat dan Waktu
Penelitian
3.1.1 Tempat
Penelitian
Penelitian
ini mengambil pada Pasar Ciputat Kec.Ciputat, Kota Tangerang Selatan.
3.1.2 Waktu
Penelitian
Penngambilan
data penekitian ini membutuhkan waktu ± 1 (satu) Bulan, tanggal 01 Desember – 30 Desember 2012. Dalam
waktu 1 bulan ini digunakan untuk observasi pendahuluan,
pengumpulan datam dan pembuatan makalah.
3.2 Metode
Pengambilan Data
3.2.1 Metode Pustaka
Metode yang digunakan dalam makalah ini adalah metode
pengumpulan data yang diperoleh
dari buku dan internet sebagai bahan untuk pembahasan dampak sampah terhadap kesehatan lingkungan.
3.2.2 Metode
Lapangan
Metode lapangan yang digunakan adalah wawancara dengan salah
satu pedagang Di Pasar ciputat.
Wawancara merupakan tanya jawab yang dilakukan secara langsung dengan konsumen yang dijadikan
responden.
3.3 Instrument
Penelitian (Alat)
-
Buku
-
Alat Tulis
3.4 Teknik
Analisa Data
Teknik analisis yang digunakan dalam penulisan ini adalah
Analisis Deskriptif yaitu dengan dilakukan secara deskriptif sebagai prosedur
pemecahan masalah yang diselidiki dengan menggambarkan subjek/objek yang
diteliti.
DAFTAR PUSTAKA
Ø
Hadiwijoto, S. 1983.
Penanganan dan Pemanfaatan Sampah, Jakarta: Penerbit Yayasan Idayu.
Ø
Sumarwoto, O. 1995.
Pengelolaan Lingkungan Hidup. Obor: Lembaga Ekologi UNPAD.
Ø
Sudjadi,B. &
Laila, S. 2007. Biologi 1, Jakarta: Yudhistira
Ø http://id.wikipedia.org/wiki/Sampah